Sabtu, 21 Mei 2011

Buku Adalah Jendela Dunia


Buku adalah sarana kita melihat dunia yang luas, jadi buku disebut sebut sebagai jendela dunia. Layaknya sebuah jendela buku memiliki tempat  untuk melihat ke luar yang penuh keaneka ragaman dan jenis serta bentuk.
Disini yang dimaksud melihat dunia yaitu bisa tahu tentang daerah lain tanpa harus datang sendiri, bisa mengkhayalkan bagaimana suasana suatu tempat tanpa harus datang sendiri ke tempat tersebut. Contohnya seseorang yang belum pernah melangkahkan kakinya ke pulau bali dan dia sangat amat ingin sekali untuk kesana tapi karena beberapa  faktor menjadikan niatan tersebut belum bisa terwujud. Buku yang berjudul BALIKU yaitu sebuah buku yang berisi tentang semua hal yang berkaitan dengan wilayah bali meliputi wisatanya, alamnya, kebudayaan nya, masyarakatnya, bahasa, pemerintahan, dan lain sebagainya. Jadi tanpa harus datang sendiri ke tempat   tersebut yaitu pulau bali, seseorang bisa mengenal pulau bali dengan hanya membaca referensi yang membahas tentang pulau bali .
Pada masa dahulu buku terbuat dari batu, dalam perkembangannya mengalami perubahan menjadi berbahan baku kulit hewan dan semacamnya, pada masa yang lebih modern dan sampai masa sekarang buku terbuat dari bahan kertas dan terlihat mengalami kemajuan yang sangat pesat dimana sekarang sudah bermunculan buku dalam bentuk digital dalam keping CD atau E-book dll. Dari kesemuanya terdapat kesamaan dimana buku adalah  kumpulan informasi yang di tuangkan oleh seorang penulis pada sebuah media dimana media tersebut bisa bermacam macam (Now:kertas dan Ebook). Semakin maju sebuah peradaban pastilah banyak terdapat buku dan banyak pula masyarakat yang gemar akan membaca buku tersebut.
Mengenai Komsumsi buku oleh manusia berbeda beda tergantung selera dan bidang yang di geluti nya. Buku ilmu pengetahuan alam, ips, TI, bahasa, kesenian, kesehatan, kedokteran, tentang internet , blog, blogging, memasak, keluarga, motivasi, design, otomotif, bangunan, arsitektur, teknologi, geografi, buku komik, novel dan lain sebagainya. Apapun isi buku tersebut pastilah memiliki manfaat yang dapat diambil dan di aplikasikan atau sebagai hiburan seperti buku komik dan novel novel.
Pada jaman modern seperti sekarang banyak buku dijual secara online dapat kita jumpai berbagai situs yang menjual berbagai jenis buku seperti situs amazon.com, kutukutubuku.com, bookoopedia.com, eurekabookhouse.com bahkan kita bisa menjadi patner dalam berbinis penjualan buku tersebut, jika anda tertarik bisa mendaftar langsung ke affiliate.amazon.com. kita dapat web toko untuk kita promosikan dan kita dapat komisi dari tiap buku yang terjual .   








Tidak ada komentar:

Posting Komentar

BACA INI JUGA

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...